SUARA INDONESIA

Ning Lia Curhat Nomor WA Tak Bisa Diakses, Diduga Ulah Hacker

Lukman Hadi - 28 April 2024 | 16:04 - Dibaca 487 kali
News Ning Lia Curhat Nomor WA Tak Bisa Diakses, Diduga Ulah Hacker
DPD RI Dapil Jawa Timur, Lia Istifhama menceritakan nomor WhatsApp pribadinya tak bisa lagi diakses. (Foto: Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Kabar kurang baik datang dari DPD RI Lia Istifhama. Nomor WhatsApp (WA) pribadinya, diduga terkena retas karena tiba-tiba mengalami masalah tanpa sebab.

Hal ini bukan pertama kalinya, karena beberapa kali rekam jejak digital Ning Lia di media sosial sering mendapat perlakuan serupa. Seperti yang terakhir, laman Wikipedia dan Instagram pribadinya.

Lia mengatakan, nomor WA miliknya sudah tak bisa diakses sejak Sabtu (27/04/2024) malam. Padahal selama ini, nomor tersebut biasa digunakan untuk berkomunikasi dengan banyak orang.

"Malam sebelum kejadian akun WA tiba-tiba tidak bisa digunakan. Saya sempat menggunakan secara normal-normal saja. Bahkan memang malamnya saya hanya mengunggah story terkait penganugerahan yang saya terima,” ucapnya, Minggu (28/4/2024).

“Juga ada story terkait beberapa isu yang tengah berkembang di masyarakat, dan memang sudah passion saya untuk turut berpendapat atau menyuarakan apa yang bagi saya penting untuk disuarakan," imbuhnya,

Ia menjelaskan, dirinya memang tergolong orang yang gemar bersosialisasi dan aplikasi WhatsApp menjadi salah satu sarananya.

"Tapi tiba-tiba pas subuh buka WA, muncul di layar, sebuah tulisan 'Akun Ini Tidak Dapat Lagi Menggunakan WhatsApp'. Ya pasti kaget lah. Karena mungkin saya ini tergolong orang yang open dalam bersosialisasi. Saya yakin pasti banyak yang merasa telah mengirimkan pesan WA tapi tidak bisa saya buka lagi," beber keponakan Khofifah itu.

Ia menerangkan, akibat dari kejadian itu banyak pesan yang tidak bisa dibalasnya. Sehingga sahabat dan kolega menghubunginya melalui Instagram dan Facebook.

"Memang ada yang bilang bahwa pesan wa nya tidak saya bales. Dan disitu saya jelaskan, bahwa bukan tidak bales, tapi kena hacker," ungkapnya.

Dugaan terkena hack diperkuatnya dengan pernyataan, jika sebelum nomor WA tidak bisa diakses dirinya merasa tak pernah mengakses aplikasi atau link apapun. Hanya secara tiba-tiba error.

"Dan ini bukan karena saya membuka aplikasi atau apapun, tapi murni tiba-tiba logout otomatis," tegasnya.

Saat ini, pihaknya pun mengaku sudah mencoba melakukan ikhtiar agar WA tersebut dapat diakses kembali, namun hasil masih nihil.

"Namun usaha tetap kita lakukan. Dan ini sudah kali kesekian, ya. Dulu sempat aplikasi WA terhenti sekian menit dan itu bukan karena tidak ada sinyal. Namun memang terhenti dimana apapun pesan yang masuk atau saya kirim, tidak masuk record, jadi bukan ter-pending, melainkan memang terhenti," ungkapnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV