SUARA INDONESIA

Ketua DPRD Mukomuko Tinjau Pembangunan Peningkatan Jalan di Desa Tanjung Mulya

Robianto - 28 October 2022 | 19:10 - Dibaca 1.41k kali
Pemerintahan Ketua DPRD Mukomuko Tinjau Pembangunan Peningkatan Jalan di Desa Tanjung Mulya
Kemeja putih, Ketua DPRD Mukomuko M. Ali Saftaini Saat meninjau pembangunan peningkatan jalan di Desa Tanjung Mulya.

MUKOMUKO- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mukomuko M. Ali Saftaini SE, Jumat pagi (28/10/20222) meninjau pembangunan jalan Hotmix di Desa Tanjung Mulya, Kecamatan XIV Koto.

Kunjungan orang nomor satu di DPRD Mukomuko itu untuk memastikan pembangunan peningkatan jalan sepanjang 700 meter yang bersumber dari anggaran Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp 1,3 Miliar tersebut berjalann dengan baik dan mempunyai azas manfaat yang dapat dirasakan oleh masyarakat sekitar.

"Pagi ini kami mengunjungi pembangunan jalan hotmix di Desa Tanjung Mulya (SP 9). Alhamdulillah, pembangunan sudah hampir rampung. Semoga jalan ini bermanfaat, untuk menunjang seluruh aktivitas masyarakat sekitar," harap Ali.


Lebih lanjut Ia mengatakan peningkatan jalan tersebut sebelumnya sempat tertunda pada tahun 2020 lalu dikarenakan anggaranya dialihkan untuk penanggulangan Covid-19.

"Meskipun peningkatan jalan ini sempat tertunda pada tahun 2020 lalu, Alhamdulillah tahun ini bisa terealisasi dan saat ini pengerjaannya hampir rampung. Komitmen kami bersama pemerintah daerah adalah, pemerataan pembangunan di Mukomuko," kata Ketua Dewan itu dalam keterangannya di Mukomuko Jumat (28/10/2022).

Sementara itu, Suyono, salah seorang warga Desa tersebut mengucapkan terimakasih kepada pihak DPRD Mukomuko yang telah memperjuangkan untuk peningkatan pembangun tersebut menjadi Hotmix.


"Alhamdulilah jalan ini sudah ditingkatkan menjadi Hotmix, saya selaku masyarakat sangat berterimakasih kepada Pak Ali yang telah memperjuangkan," ucapnya.

Senada dengan Suyono, Ahmad Samingin, Seorang tokoh masyarakat Desa setempat juga mengapresiasi Perjuangan Ketua DPRD dan Pemerintah Daerah Mukomuko.

"Dengan pembangunan peningkatan jalan ini, tentu sangat membantu masyarakat. Karena jalan ini merupakan akses mengeluarkan panen kebun warga, yang mungkin perharinya mencapai 30 ton," bebernya. (Adv) 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Robianto
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024