SUARA INDONESIA

Terkuak! Pelaku Ritual di Watu Ulo Ternyata Warga Nganjuk

Wildan Mukhlishah Sy - 26 February 2022 | 19:02 - Dibaca 1.50k kali
Peristiwa Daerah Terkuak! Pelaku Ritual di Watu Ulo Ternyata Warga Nganjuk
Tangkapan layar video ritual di Pantai Watu Ulo Jember. Foto: Istimewa
JEMBER- Belasan orang pelaku ritual di Pantai Watu Ulo, yang sempat terekam kamera dan viral di WhatsApp, rupanya merupakan rombongan yang berasal dari Kabupaten Nganjuk.

Kapolsek Ambulu AKP Makruf memaparkan, 18 orang tersebut merupakan anggota dari Kelompok Trimurti, yang diketuai oleh Trisunu, warga Dusun Takat, Desa Kampung Baru, Kecamatan Tanjunganom, Nganjuk.

Diketahui mereka berangkat dari Kabupaten Nganjuk pada Jum'at (25/2/2022) kemarin, menggunakan mobil Elf berwarna putih dengan nomor polisi (Nopol) AG-7566-UV.

"Mereka mengaku adalah warga dari Kabupaten Nganjuk," paparnya melalui pesan WhatsApp, Sabtu (26/2/2022).

Rombongan tersebut, kemudian tiba di lokasi hari ini, Sabtu (26/2/2022) sekitar pukul 11.18 WIB dan segera melakukan ritual pertama, yang rencananya akan dilanjutkan dengan ritual selanjutnya, namun telah lebih dulu dibubarkan oleh kepolisian.

"Iya melakukan ritual dan do'a, langsung kami bubarkan dan meminta mereka untuk segera pulang. Ini kan pantai selatan, ombaknya besar jadi bahaya," kata Makruf.

Seperti diketahui, sebelumnya di Kabupaten Jember, telah terjadi kecelakaan yang merupakan buntut dari kegiatan ritual di area bibir pantai Payangan. 

Peristiwa naas tersebut, berhasil menewaskan sebelas anggota Padepokan Tunggal Jati Nusantara, karena digulung ombak besar.

Untuk itu, Polisi juga meminta kepada warga, agar segera melapor kepada Polsek Ambulu, jika mendapati kegiatan dari kelompok-kelompok tertentu di area pantai, yang berpotensi menelan korban.

"Langsung laporkan saja pada kami, jika ditemukan kegiatan yang seperti ini lagi," tandasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV