SUARA INDONESIA

Di Gresik, Gatotkaca dan Arjuna Ajak Pemohon SIM Ikut Vaksin Covid-19

Syaifuddin Anam - 28 June 2021 | 13:06 - Dibaca 2.85k kali
Peristiwa Di Gresik, Gatotkaca dan Arjuna Ajak Pemohon SIM Ikut Vaksin Covid-19
Gatotkaca dan Arjuna mengajak pemohon SIM di Kantor Satpas Lantas Gresik melakukan vaksinasi Covid-19 (Foto: Anam/Suaraindonesia.co.id)

GRESIK - Pelayanan di Kantor Satpas Lantas Gresik tidak seperti biasanya. Kali ini para pemohon SIM yang datang disambut oleh tokoh wayang Gatotkaca dan Arjuna.

Gatotkaca tersebut mengajak pemohon SIM untuk melakukan vaksin Covid-19. Inovasi ini bentuk dukungan kepada pemerintah dalam mempercepat program vaksinasi.

Kanit Regident Satlantas Polres Gresik Ipda Yan Harry Irmanto mengatakan, vaksinasi ini gratis bagi pemohon SIM baru maupun perpanjangan. Dengan harapan pandemi segera berlalu, masyarakat bisa beraktifitas seperti semula.

"Vaksinasi ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-75, juga sebagai bentuk transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju," jelasnya, Senin (28/6/2021).

Ipda Yan menyebutkan, setiap hari menyediakan sediakan 100 dosis vaksin. Pemohon SIM yang datang langsung diberikan tawaran untuk mengikuti vaksin.

Antusias pengunjung pun sangat tinggi. Mayoritas mereka mengikuti vaksinasi. Kecuali, mereka yang memang tidak diperbolehkan. Seperti sedang hamil, sakit dan beberapa indikator lain.

"Melalui vaksinasi ini diharapkan paradigma masyarakat bisa berubah. Bahwa vaksin aman dan halal, sehingga tidak perlu khawatir untuk ikut disuntik vaksin," paparnya.

Ditambahkan, para pengunjung yang sudah divaksin akan mendapatkan gelang fast track, kemudian akan dilayani dalam pengurusan SIM.

"Saya sangat senang dan merasa terbantu ada vaksin gratis bagi pemohon SIM. Ini baru tahap pertama," kata Ashari (59), seorang pemohon SIM.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syaifuddin Anam
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV